
Menurut perhitungan Badan Pusat Statistik (BPS), Indonesia telah mengalami bonus demografi sejak tahun 2012, dan puncaknya akan terjadi di tahun 2028-2030. Namun berkah bonus demografi ini bisa berbalik menjadi bencana jika tidak diimbangi dengan persiapan kualitas sumber daya manusia di usia produktif tersebut.
Lembaga Pengembangan Insani Dompet Dhuafa (LPI DD) sebagai lembaga kemanusiaan yang peduli pada potensi besar pemuda bangsa menginisiasi program Beasiswa Aktivis Nusantara (BAKTI NUSA). BAKTI NUSA merupakan sebuah program pengembangan kepemimpinan bagi para aktivis mahasiswa untuk membentuk tokoh pemimpin berintegritas, cendekia, transformatif, serta melayani demi terwujudnya Indonesia Berdaya.
Para penerima manfaat BAKTI NUSA mendapatkan seperangkat pembinaan untuk menguatkan profil kepemimpinan para aktivis mahasiswa. Untuk mencapai tujuan pembinaan BAKTI NUSA merumuskan kurikulum pembinaan bernama Uswah Leadership dimana nilai-nilainya terinspirasi dari sosok Rasulullah saw.
Untuk mendukung program BAKTI NUSA, LPI DD melakukan penggalangan dana melalui aksikebaikan.com. Dana yang terkumpul digunakan untuk penguatan nilai-nilai Uswah Leadership melalui pembuatan maskot, support paket data mahasiswa dan manajer BAKTI NUSA, Komunikasi Alumni, serta pembentukan Yayasan Alumni.
Mohammad Fazar, pengelola program BAKTI NUSA mengucapkan terima kasih kepada para donatur aksikebaikan.com.
“Ucapan terimakasih tentu tak cukup mewakili seluruh himpunan donasi yang diberikan oleh para donatur untuk penerima manfaat kami, namun bentuk terimakasih akan diwujudkan dalam aksi-aksi kebaikan lainnya yang tentu sebagai wujud ikhtiar untuk terus menghadirkan manfaat bagi banyak orang.” ucap Fazar.
Kegiatan penyaluran donasi ini merupakan bagian dari aktivitas penyaluran penghimpunan campaign pendidikan di aksikebaikan.com. Pandu Satrio, Supervisor Resource Mobilization LPI DD, berharap aktivitas ini bisa semakin menambah kepercayaan donatur kepada Dompet Dhuafa.
“Semoga penyaluran donasi menjadi ladang amal bagi para donatur dan menjadi tali silaturahmi Dompet Dhuafa dengan para donatur yang menanamkan kepercayaannya kepada Dompet Dhuafa” harap Pandu.
Bantu Pembangunan Masjid Wakaf Al Syukro agar bisa segera digunakan